09 Juni 2021
Juventus melanjutkan siklus tahun-tahun kemenangannya: untuk tahun ke-10 berturut-turut Bianconeri merayakan kemenangan sebuah trofi. Tepatnya dua: Coppa Italia ke-14 dan Piala Super kesembilan.
PIALA SUPER ITALIA
Tidak ada cara yang lebih baik untuk memulai tahun baru bagi Bianconeri: dengan sebuah trofi!
Ini merupakan final pertama dari dua final yang dijalani oleh Andrea Pirlo sebagai pelatih Juve, dan ia bersama timnya tidaklah mengecewakan. Hanya beberapa jam sebelum pertandingan, dorongan besar ada bagi tim: Juan Cuadrado negatif Covid-19 dan ia bergegas menyusul rombongan tim dan tampil di Reggio Emilia.
Kehadiran pemain Kolombia itu akan terbukti penting dalam hasil pertandingan, saat ia membantu memimpin Bianconeri meraih kemenangan atas Napoli dengan memberikan assist kepada Alvaro Morata di masa tambahan waktu untuk mengubah skor menjadi 2-0. Cristiano Ronaldo, bagaimana pun, adalah pemain pertama yang memecah kebuntuan ketika ia melepaskan tembakan keras pada menit ke-64 untuk membawa Juve unggul.
Itu adalah kemenangan #SUPERJUVE di Mapei Stadium yang menghasilkan trofi pertama yang diraih tim musim lalu.
Match Rewind | The 9th Italian Super Cup
COPPA ITALIA
Seolah-olah takdir berjodoh dengan kemenangan Bianconeri lainnya: Juventus mendapati diri mereka harus turun ke lapangan di stadion yang sama di mana mereka memenangkan Piala Super, tetapi kali ini melawan Atalanta di final Coppa Italia.
Menjelang berakhirnya musim, para pemain asuhan Pirlo bertekad untuk menutup kampanye dengan tambahan satu trofi lagi - dan mereka sukses mewujudkannya!
Urgensi besar diperlihatkan di antara kedua tim, tetapi Juventus-lah yang mencetak gol pertama: melalui aksi Kulusevski saat laga berjalan setengah jam. Atalanta kemudian membalas sesaat sebelum jeda babak pertama, lewat tendangan keras Malinovskiy yang tidak bisa dihentikan oleh Gianluigi Buffon (final ini menjadi partai terakhir sang kiper bersama Juventus).
Namun, kebangkitan performa di babak kedua dari Juventus sukses membuat Bergamaschi dan Federico Chiesa yang mencetak gol kedua Si Nyonya Besar hari itu untuk mengamankan kemenangan lainnya dan memastikan klub menjadi juara #ITAL14NCUP.
COPPA ITALIA FINAL TROPHY CELEBRATIONS!